Mamuju (ANTARA) - Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) memperkuat kolaborasi dan sinergi antara instansi pemerintah di Sulbar dalam mengelola data untuk menghasilkan data pembangunan yang akurat.
Kepala Dinas Kominfo Provinsi Sulbar, Mustari Mula di Mamuju, Rabu mengatakan, Pemprov Sulbar melaksanakan rapat koordinasi untuk memperkuat Dinas Kominfo Sulbar yang bertugas mengumpulkan, memeriksa, mengelola dan menyebarluaskan data sektoral pembangunan di wilayah Sulbar.
Menurut dia, dengan kegiatan tersebut diharapkan akan memperkuat kolaborasi dan sinergi antarinstansi pemerintah di Sulbar dalam mengelola data untuk mensukseskan pembangunan di Sulbar.
"Sulbar mendukung tercapainya satu data Indonesia, sehingga peran dan fungsi walidata tingkat daerah juga diperkuat dan dimaksimalkan melalui sinergi dan kolaborasi antara instansi pemerintah, untuk meningkatkan efektivitas penyelenggaraan data dan menghasilkan data statistik pembangunan yang akurat," katanya.
Ia menyampaikan, dengan kolaborasi sinergi serta kerja sama, maka Pemprov Sulbar akan mampu menciptakan data yang berkualitas.
"Data yang akurat dan terpercaya yang didapatkan melalui informasi yang valid menjadi dasar untuk perumusan kebijakan yang tepat dan efektif dan mencapai hasil pembangunan yang optimal serta mengatasi berbagai tantangan pembangunan yang ada," katanya.
Menurut dia, masih terdapat sejumlah tantangan yang dihadapi Pemprov Sulbar dalam menghasilkan data pembangunan yang tepat akurat efektif dan efisien yaitu kekurangan SDM yang kompeten dalam pengelolaan data.
Selain itu, menurut dia, pengelolaan data juga belum sistematis dan terintegrasi, dan belum akurat untuk digunakan merencanakan dan menjadikan acuan pembangunan sehingga mesti terus menjadi bahan evaluasi untuk diselesaikan.
Ia mengatakan, tantangan tersebut akan terus berupaya diatasi melalui koordinasi yang dilakukan Pemprov Sulbar untuk menciptakan sebuah jaringan informasi yang lebih valid dan efektif, guna mendukung perencanaan pembangunan yang lebih baik dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.
Berita Terkait
Fasilitas limbah B3 Mamuju untuk tangani tiga provinsi
Jumat, 1 November 2024 1:10 Wib
BPS sebut IPM Kabupaten Bulukumba terus meningkat
Senin, 28 Oktober 2024 21:13 Wib
Pemprov Sulbar membentuk UPR bangun ekonomi sektor perkebunan
Senin, 28 Oktober 2024 1:09 Wib
Empat paslon Pilkada Makassar paparkan visi misi pembangunan
Minggu, 27 Oktober 2024 10:56 Wib
Sekprov Sulsel mengapresiasi peran PKK bantu sukseskan pembangunan
Kamis, 24 Oktober 2024 20:47 Wib
Sekda Gowa mengajak para santri berkontribusi dalam pembangunan daerah
Rabu, 23 Oktober 2024 1:01 Wib
Yusril Ihza Mahendra fokus pembangunan dan penegakan hukum
Senin, 21 Oktober 2024 11:55 Wib
Pembangunan fisik Program TMMD di Kabupaten Jeneponto capai 55 persen
Jumat, 18 Oktober 2024 21:04 Wib