Makassar (ANTARA Sulsel) - Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Syahrul Yasin Limpo meresmikan Rumah Sakit Wisata Universitas Indonesia Timur (UIT), di Makassar, Kamis.
"Rumah sakit ini tidak hanya menyediakan fasilitas medis dan paramedis, tetapi di sini juga ada mall dan bioskop, serta berbagai fasilitas lain secara lengkap bagi para pengunjung," kata Syahrul seusai meresmikan fasilitas tersebut.
Menurut Syahrul, dengan memiliki 48 Dokter Spesialis, Rumah Sakit ini memiliki kapasitas yang mumpuni dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
"Sebagai pemerintah, kami tentu men-`support`," ujar Syahrul.
Sementara itu, Ketua Yayasan Indonesia Timur H. Haruna mengatakan, Rumah Sakit ini merupakan Rumah Sakit terbesar di Sulsel dengan 600 kamar.
"Kami juga memiliki empat studio bioskop, mall, dan enam presiden suite," kata dia.
Rumah Sakit yang juga dilengkapi dengan gedung serba guna ini, lanjutnya, akan mampu menyaingi fasilitas Rumah Sakit di Singapura.
"Rumah Sakit ini juga dilengkapi dengan paviliun, dan hotel dengan 200 kamar," ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, Rumah Sakit Wisata UIT juga menandatangani kerja sama dengan BPJS Kesehatan, untuk menerima pasien BPJS Kesehatan.

