Jakarta (ANTARA) - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane membuka pintu untuk kembali ke Juventus saat tekanan terus meningkat di klub Italia asuhan Andrea Pirlo tersebut.
Terkait hasratnya untuk melatih di Italia, pelatih asal Prancis tersebut mengatakan Juventus adalah bagian terpenting dalam kariernya.
"Italia selalu ada di hati saya," jawab Zidane kepada Sky Italia pada Rabu, usai Madrid menang 3-1 atas Liverpool di leg pertama perempat final Liga Champions.
"Juve selalu penting bagi saya. Saya tidak tahu. Untuk saat ini saya masih di sini (Real Madrid). Kita lihat nanti," tambahnya.
Juve diperkirakan akan melakukan perubahan pelatih setelah menjalani musim 2020-21 yang buruk setelah tersingkir dari Liga Champions lebih awal dan tertinggal jauh di belakang Inter dalam klasemen Serie A.
Zidane sempat membela Bianconeri antara 1996 dan 2001, dan disebut-sebut sebagai salah satu kandidat utama untuk menggantikan Pirlo.
Pelatih berusia 48 tahun itu telah mengisyaratkan bahwa ia tidak menutup kemungkinan untuk kembali ke Juventus saat meninggalkan Real Madrid kelak.
Zidane dianggap sebagai salah satu pemain terbaik pada generasinya, dan ia mulai membangun reputasi itu setelah bergabung dengan Juve dari Bordeaux.
Pemain Prancis itu kemudian membuat lebih dari 200 penampilan untuk Juve, membantu mereka memenangkan dua gelar Serie A dan mencapai dua final Liga Champions sambil mencatatkan 31 gol dan 38 assist.
Berita Terkait

Liga Spanyol - Real Madrid kalahkan Barcelona 2-1 dalam laga El Clasico
Minggu, 11 April 2021 6:39 Wib

Liga Champions - Pelatih Liverpool: Tenang ini baru leg pertama
Rabu, 7 April 2021 12:02 Wib

Liga Champions - Dwigol Vinicius Junior antar Real Madrid bekuk Liverpool 3-1
Rabu, 7 April 2021 5:13 Wib

Liga Champions - Positif terpapar COVID-19, Varane absen bela Madrid hadapi Liverpool
Selasa, 6 April 2021 21:09 Wib

Liga Champions - Jurgen Klopp tak tertarik balas dendam final 2018
Selasa, 6 April 2021 11:28 Wib

Liga Spanyol - Barcelona hanya terpaut satu poin dari Atletico Madrid
Selasa, 6 April 2021 6:22 Wib

Liga Spanyol - Atletico Madrid gagal raih poin di kandang Sevilla
Senin, 5 April 2021 7:50 Wib

Liga Spanyol - Real Madrid gusur Barcelona dari peringkat kedua klasemen
Minggu, 4 April 2021 5:51 Wib