Jakarta (ANTARA) - Gol Olivier Giroud ke gawang Polandia pada babak pertama laga 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar, Minggu, membuat striker itu menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang masa Prancis dengan 52 gol.
Giroud meneruskan sodoran bola dari Kylian Mbappe di bawah kawalan ketat Kiwior untuk memasukkannya ke gawang Polandia pada menit ke-44.
Striker berusia 36 tahun itu sudah menyamai rekor 51 gol Thierry Henry saat turut menyarangkan gol ke gawang Australia saat Les Bleus menang 4-1 dalam laga pembuka Grup D beberapa hari lalu.
Penyerang AC Milan itu memecahkan rekor tersebut dalam penampilan ke-117 bersama Prancis, padahal Henry membuat 51 gol dari 123 cap antara 1997 dan 2010.
Berita ini juga telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Jebol gawang Polandia, Giroud top skorer Prancis sepanjang masa
Berita Terkait
Upaya mewujudkan citra politik, hukum dan keamanan Indonesia di mata dunia
Rabu, 20 November 2024 14:41 Wib
Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Gerson selamatkan Brasil dari kekalahan kontra Uruguay
Rabu, 20 November 2024 10:46 Wib
Argentina masih terus pimpin kualifikasi Piala Dunia 2026
Rabu, 20 November 2024 10:44 Wib
Cara bangkit yang indah dan pesan timnas Indonesia untuk lawan-lawannya
Rabu, 20 November 2024 7:58 Wib
Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Indonesia aman di posisi tiga usai Bahrain ditahan Australia 2-2
Rabu, 20 November 2024 7:01 Wib
Herve Renard akui Arab Saudi ayak dihukum dengan kekalahan dari Indonesia
Rabu, 20 November 2024 6:56 Wib
Pelatih STY pasang lima gelandang untuk jinakkan Arab Saudi
Rabu, 20 November 2024 6:53 Wib
Marselino Ferdinan : Kami hampir bermain sempurna lawan Arab Saudi
Rabu, 20 November 2024 6:50 Wib