Gowa (ANTARA) - Polda Sulawesi Selatan menggelar Jumat Curhat guna menerima berbagai aduan warga di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, dan salah satunya adalah seringnya siswa berkeliaran di jam-jam tertentu.
Wakapolda Sulawesi Selatan (Sulsel) Brigjen Pol Chuzaini Patoppoi yang memimpin kegiatan "Jumat Curhat" itu di Makassar, Jumat.
H. Nurdin sebagai salah satu perwakilan warga di Kabupaten Gowa mengatakan salah satu yang menjadi perhatiannya adalah siswa SMP dan SMA yang banyak berkeliaran pada jam sekolah.
"Kalau bisa Pak Wakapolda, anggotanya dikerahkan juga mengawasi anak-anak sekolah karena banyak yang kami dapati itu mereka berkeliaran pada jam sekolah," ujarnya.
Dia mengaku juga punya anak sekolah setingkat SMP dan SMA, sehingga khawatir dari dampak pergaulan bebas dan tidak menjalankan kewajibannya pada jam pelajaran.
Bukan cuma permasalahan anak sekolah yang berkeliaran pada jam pelajaran, masalah keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) juga jadi perhatiannya.
"Itu yang pertama mengenai anak sekolah berkeliaran di jam pelajaran, keluhan lainnya pelaku kejahatan jalanan seperti begal itu juga kalau bisa diberantas pak," katanya.
Menanggapi hal itu, Brigjen Pol Chuzaini Patoppoi mengaku akan segera memerintahkan jajarannya berkoordinasi dengan pihak terkait dalam hal ini Satpol PP dan pegawai Dinas Pendidikan Gowa.
"Untuk anak sekolah itu, pasti akan kami tindak lanjuti, begitu juga dengan keluhan lainnya. Segera, anggota akan berkoodinasi dengan pihak terkait untuk anak-anak sekolah itu dan kalau ranah pidana seperti kejahatan jalanan, anggota akan diintensifkan dalam patroli jalanan," katanya.
Dalam program Jumat Curhat itu, Wakapolda Sulsel didampingi PJU Polda Sulsel serta Kapolres Gowa, Dandim Gowa, Bupati Gowa, ketua DPRD, tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat, para pemuda dan mahasiswa serta masyarakat Kabupaten Gowa.