Makassar (ANTARA) - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPA) Bintang Puspayoga, menghadiri peringatan Hari Anak Nasional Tingkat Provinsi Sulsel yang dipusatkan di Lapangan Upacara Rumah Jabatan Gubernur, Ahad.
Bintang Puspayoga dalam arahannya menyampaikan, setiap anak berhak memiliki partisipasi dalam menyalurkan pendapatnya. Karena itu, pemerintah daerah harus terbuka dan memberikan ruang.
Ia juga menyebut, investasi tersebut harusnya diberikan pada Sumber Daya Manusia (SDM). Mengingat, anak-anak adalah generasi penerus masa depan bangsa.
"Sumber daya paling berharga, bukan tambang tapi sumber daya paling berharga itu manusia. Untuk itu kita harus memberikan investasi besar bagi anak kita yang mengisi sepertiga daripada total populasi Indonesia," ujarnya.
Bintang Puspayoga dalam kesempatan tersebut, juga mengukuhkan Ninuk Zudan sebagai Bunda Forum Anak Sulsel.
Ninuk Zudan yang baru saja dikukuhkan sebagai Bunda Forum Anak Sulsel, berterima kasih dan menyampaikan apresiasinya atas kehadiran Menteri Bintang Puspayoga. Ia berharap dukungan dan arahan, sehingga bisa menjalankan tugas sebagai Bunda Forum Anak Sulsel.
“Saya juga berharap, Bunda Forum Anak Kabupaten Kota bisa bersinergi dalam mewujudkan anak-anak yang cerdas dan bahagia,” ujarnya.
Kepada seluruh anak-anak di Sulsel, Ninuk Zudan berpesan untuk patuh dan menghargai kedua orangtua, guru, dan menjadi anak-anak yang sopan serta memiliki attitude dan karakter yang baik.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Menteri PPPA Bintang Puspayoga hadiri peringatan HAN tingkat Sulsel
Berita Terkait
Pj Gubernur Sulsel meminta PT Semen Tonasa perkuat strategi branding
Sabtu, 2 November 2024 22:31 Wib
Debat tahap II Pilgub Sulsel bahas ekonomi dan SDA
Sabtu, 2 November 2024 22:29 Wib
BMKG meminta masyarakat Sulsel waspadai cuaca ekstrem
Sabtu, 2 November 2024 22:24 Wib
Sekda sarankan KI Sulsel membentuk komisioner kabupaten dan kota
Sabtu, 2 November 2024 16:18 Wib
Pemprov Sulsel menyerahkan santunan Kemensos kepada 12 ahli waris
Sabtu, 2 November 2024 15:38 Wib
Sekdaprov Sulsel mengapresiasi tawaran BBPOM bentuk forum laboratorium
Sabtu, 2 November 2024 15:38 Wib
OJK Sulsel lakukan literasi keuangan sasar kalangan mahasiswa
Sabtu, 2 November 2024 8:02 Wib
BPS: Inflasi pada Oktober di Sulsel akhiri tren deflasi beberapa bulan
Sabtu, 2 November 2024 7:51 Wib