Mamuju (ANTARA) - Penjabat Gubernur Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) Bahtiar Baharuddin menyalurkan bantuan paket sembako untuk korban kebakaran di BTN Maspul di Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat.
Bahtiar Baharuddin, di Mamuju, Sabtu (1/2), mengatakan kebakaran yang terjadi Sabtu pagi di BTN Maspul Kabupaten Mamuju telah menghanguskan sebanyak tujuh rumah warga.
Ia mengatakan bantuan untuk korban kebakaran yang diberikan berupa sembako seperti beras, mi instan, tenda dan logistik lainnya.
Gubernur mengaku, sangat prihatin atas peristiwa kebakaran yang menimpa masyarakat tersebut, dan menyatakan berbelasungkawa sedalam-dalamnya.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut, namun kerugian materil diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.
Menurut dia, Pemprov Sulbar telah melakukan survei atas kebakaran tersebut, dan melakukan pendataan serta membangunkan tempat tinggal sementara bagi korban kebakaran.
"Petugas Satpol PP Provinsi Sulbar, bersama instansi lainnya, telah melakukan pembersihan puing kebakaran tersebut, dan membantu kebutuhan kebutuhan air bersih korban bencana kebakaran," katanya.
Ia mengatakan Pemprov Sulbar segera akan melakukan perbaikan ulang atau rehabilitasi bagian atap rumah korban kebakaran yang telah mengalami kerusakan setelah melakukan pendataan.
Ia meminta agar masyarakat dapat bersabar dalam menghadapi bencana kebakaran ini, dan juga tetap waspada agar tidak terjadi bencana kebakaran.