Makassar (ANTARA) - Wakil Gubernur (Wagub) Sulawesi Selatan (Sulsel) Fatmawati Rusdi mengatakan Program AstaCita, delapan prioritas pembangunan nasional, yang diusung oleh Presiden Prabowo sejalan dengan program yang akan dilakukan untuk Sulsel.
Fatmawati dalam keterangannya di Makassar, Minggu, meminta kerja sama dari seluruh lapisan elemen masyarakat untuk sama-sama menjalankan program-program tersebut.
“Saya yakin bahwa kebersamaan yang akan membawa langkah kecil menghasilkan lompatan besar untuk membawa Sulsel lebih maju, bahkan menjadi wilayah terdepan di Indonesia,” tuturnya.
Wagub mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bergotong royong membawa Sulsel lebih maju dan berkarakter sesuai dengan visi Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel 2025-2030.
Pada kesempatan ini Fatmawati Rusdi juga menceritakan pengalamannya selama mengikuti retret di Akademi Militer Magelang selama beberapa hari. Ia bersyukur dapat pengarahan langsung dari Presiden Prabowo Subianto.
“Banyak sekali motivasi dan arahan langsung dari Presiden yang membuat kami optimis untuk membangun Sulsel lebih maju dan berkarakter,” ujarnya pada kegiatan silaturahmi jajaran Forkopimda, akademisi, aktivis, dan perangkat OPD Sulsel di Rumah Jabatan Gubernur, Jalan Jenderal Sudirman, Kota Makassar.
Hadir juga Ketua Tim TP-PKK Sulsel, Ketua DPRD Sulsel, jajaran unsur Forkopimda Sulsel, Sekretaris Daerah Pemprov Sulsel, Kepala Perwakilan Bank Indonesia, Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Regional Sulselbar, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU), dan Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Sulsel.
Selain itu hadir rektor Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta (PTN/PTS), bupati dan wali kota se-Sulsel, pimpinan dan anggota DPRD Kota Makassar, Kepala OPD lingkup Sulsel, pimpinan instansi vertikal, perbankan, BUMN-BUMD, serta tokoh masyarakat dan tokoh alim ulama.