Makassar (ANTARA) - Tiga atlet terbaik Sulawesi Selatan dari cabang atletik lolos menuju Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 di Aceh dan Sumatera Utara.
Pelatih Atletik Sulsel Abdul Kadir di Makassar, Kamis, mengatakan ketiga atlet yang telah merebut tiket PON 2024 itu yakni Syamsuddin Massa, Fitri dan Selvi.
"Syamsuddin Massa merebut tiga nomor PON 2024 masing-masing lari 3.000 meter, 5.000 meter dan 10.000 meter putra. Kemudian Fitri di nomor 5.000 meter dan 10.000 meter serta Selvi di nomor jalan cepat," ujarnya.
Pada kejurnas atletik Jatim Open 2023, Syamsuddin Massa yang turun di nomor 10.000 meter, berhasil meraih medali perak dengan catatan waktu 31:26.04 lolos limit PON 32:10.00.
Begitupun saat turun nomor 5.000 meter berhasil meraih perak dengan catatan waktu 14:58.84 atau lolos limit PON 15:00.00.
Begitupun dengan Fitri turun di nomor 5.000 meter berhasil meraih emas dengan catatan waktu 18.17.88 dan nomor 10.000 meter berhasil meraih medali perak dengan catatan waktu 38:15.94 lolos limit PON 38:30.00 detik.
Serta Selvi yang tampil di nomor jalan cepat 20 KM, berhasil meraih catatan waktu 2:04:50 detik dan lolos limit PON 2:05:00 detik.
Dirinya menjelaskan, peluang Sulsel menambah atlet berlaga di PON 2024 masih terbuka lebar. Sebab, kata dia, masih ada beberapa agenda kejuaraan nasional yang masuk hitungan PON diantaranya Jabar Open, pada Juni mendatang.
"Mudah-mudahan atlet kita kembali meraih tiket PON 2024 pada kejuaraan mendatang," ujarnya.

