Sidrap, Sulsel (ANTARA Sulsel) - Baliho pasangan Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres), Jusuf Kalla-Wiranto (JK-Win) mendominasi tempat strategis di Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) Sulawesi selatan (Sulsel).
Pemasangan sejumlah baliho dibeberapa tempat strategis di daerah ini, merupakan keinginan masyarakat itu sendiri tanpa unsur paksaan dari tim relawan, sehingga tim relawan merasa kewalahan memenuhi.
Alasan permintaan sejumlah material berlambang JK-Win dari masyarakat, disebabkan karena Capres JK yang diusung Partai Golongan Karya sebagai momentum penting untuk memperjuangkan orang dari Kawasan Timur Indonesia (KTI), khususnya orang bugis dalam ikut berkompetisi secara demokratis memilih pemimpin negeri ini 5 tahun kedepan.
Demikian dikemukakan Koordinator tim relawan C 27 Sidrap, H Mansyur yang didampingi wakil koordinator tim C 27, H Abd Haris Mannan SE yang ditemui di Pangkajene Sidrap, Selasa.
Ia mengatakan, kegiatan pemasangan baliho dan spanduk diseluruh wilayah kabupaten Sidrap telah lama dilaksanakan, dan itu berlangsung sejak ditetapkannya pasangan Capres dan Cawapres JK-Win beberapa waktu yang lalu.
Menurut H Mansyur, kegiatan pemasangan baliho JK-Wiranto ini, sebelumnya telah melakukan koordinasi dengan tim pemenangan partai Golkar dengan partai Hanura kabupaten Sidrap serta H Rusdi Masse selaku Bupati Sidrap yang juga sebagai Ketua tim pemenangan pasangan JK-Win didaerah ini.
"Tugas kami selaku koordinator tim relawan C 27, eksis melakukan koordinasi dengan beberapa tim relawan lainnya yang akan berupaya mungkin meraih dukungan maksimal dengan tingkat perolehan suara mencapai 99 persen dari total pemilih yang ada didaerah ini,"harapnya.
Setelah kampanye terbuka yang dimulai 11 juni yamg lalu, tim pemenangan JK-WIN, kata Mansyur sedang gencar melakukan kampanye tertutup seperti pertemuan-pertemuan dengan tim pemenangan dan masyarakat yang dilakukan dalam ruangan.
(T.PSO-098/S016)

