Makassar (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan fokus mengendalikan dan menekan kasus gigitan hewan penular rabies ke manusia yang terus menunjukkan peningkatan setiap tahun.
Asisten II Setda Kabupaten Luwu Timur yang juga Komda Daerah Zoonosis Lutim, Masdin dalam keterangan diterima di Makassar, Selasa mengatakan pihaknya terus melakukan sosialisasi investasi dalam pengendalian rabies.
Sosialisasi tersebut merupakan bentuk komitmen pemerintah Lutim dalam pengendalian rabies yang tertuang dalam Peraturan Daerah Nomor 8 Tahun 2021 tentang penanggulangan rabies dan Keputusan Bupati Lutim Nomor 210/VII/Tahun 2014 tentang Komda Pengendalian rabies.
“Kita wajib melaksanakan pengendalian rabies secara terpadu serta melakukan pertemuan-pertemuan lintas sektor untuk mengevaluasi kegiatan pengendalian rabies,” katanya.
Masdin memaparkan, berdasarkan laporan dari Puskesmas di wilayah Lutim, angka kasus GHPR terus mengalami peningkatan yang cukup signifikan dari tahun ke tahun.
Pada tahun 2021 dilaporkan 640 kasus dan tahun 2022 terdapat 665 kasus dan kasus sementara di tahun 2023 hingga Oktober, sudah dilaporkan 637 kasus gigitan.
“Kasus gigitan tertinggi berada di Kecamatan Tomoni Timur, diikuti oleh Kecamatan Towuti, Wasuponda, Burau, Angkona, dan Mangkutana,” jelas Masdin.
Olehnya itu, dirinya berpesan agar hasil sosialisasi ini nantinya juga dapat disampaikan kepada masyarakat dan pemilik hewan.
“Sehingga masyarakat menjadi tahu betapa pentingnya upaya pencegahan rabies melalui pencucian luka jika digigit oleh anjing, kucing dan pemilik hewan dapat melakukan vaksin hewan, memberikan makanan/kesejahteraan sehingga tidak mencari makanan di tempat sampah,” jelasnya.
Pemkab Lutim juga telah merencanakan pembentukan desa percontohan Siaga Rabies di Kecamatan Tomoni Timur, sebagai kecamatan yang memiliki angka gigitan tertinggi di Lutim.
Desa siaga rabies ini bertujuan untuk mencegah kasus Gigitan hewan peliharaan penular Rabies. Jika berhasil maka bisa diadopsi oleh desa lain.
Berita Terkait

Pemkab Luwu Timur bentuk desa percontohan siaga rabies
Selasa, 21 November 2023 11:52 Wib

BNPT melibatkan masyarakat desa deteksi dini radikalisme dan terorisme
Jumat, 20 Oktober 2023 10:09 Wib

12.867 personil TNI-Polri dilibatkan pengamanan Pemilu 2024 di Sulsel
Selasa, 17 Oktober 2023 14:21 Wib

Anies menghadiri apel PKS dan resmikan posko pemenangan di Makassar
Minggu, 24 September 2023 0:06 Wib

Safari politik Anies Baswedan di Makassar
Sabtu, 23 September 2023 20:54 Wib

BPBD Makassar siaga hadapi dampak perluasan lahan kekeringan
Jumat, 22 September 2023 18:22 Wib

Wamenkominfo meminta pejabat tinggi siaga hadapi perubahan dunia digital
Jumat, 15 September 2023 10:44 Wib

BPBD Sulbar tetapkan siaga darurat bencana hidrometeorologi
Jumat, 8 September 2023 18:43 Wib