Wakatobi (ANTARA) - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo meresmikan pengoperasian tiga pelabuhan dan satu unit kapal fery penghubung antarpulau di Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara yang dipusatkan di Dermaga Rakyat Wanci.
"Kita resmikan dan siap untuk mendukung kegiatan masyarakat," kata Presiden saat meresmikan ketiga pelabuhan tersebut, di Wakatobi, Kamis.
Presiden menyebut, tiga pelabuhan penyeberangan di KSPN Wakatobi yang diresmikan yakni Pelabuhan Penyeberangan Kaledupa, Pelabuhan Penyeberangan Tomia dan Pelabuhan Penyeberangan Binongko.
"Selain itu ada juga satu unit kapal penyeberangan yaitu KMP Sultan Murhum II yang juga siap dioperasikan," kata Presiden.
Presiden menyampaikan, kapal motor penumpang (KMP) Sultan Murhum II akan melayani angkutan penyeberangan perintis rute Kamaru-Kaledupa, Kaledupa-Tomia, dan Tomia-Binongko yang merupakan deretan pulau di Kabupaten Wakatobi dengan trip empat kali seminggu.
Jokowi berharap dengan beroperasinya pelabuhan dan kapal penyeberangan tersebut aktivitas dan mobilitas masyarakat akan semakin mudah utamanya untuk angkutan barang yang berkaitan dengan sembako.
"Dan konektivitas antar pulau-pulau di Wakatobi ini kita harapkan juga akan semakin baik," kata Presiden Joko Widodo.
Dalam kunjungan kerja tersebut Presiden didampingi Menteri Perhubungan RI Budi Karya Sumadi, Pimpinan Komisi V DPR RI, dan Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi.
Peresiden Joko Widodo sebellum peresmian membuka acara Gugus Tugas Reforma Agraria (GTRA Summit) 2022. Selanjutnya, Presiden menuju Kampung Mola untuk menyerahkan sertifikat hak atas tanah kepada masyarakat.
Agenda berikutnya, Presiden beserta rombongan melanjutkan perjalanan ke Pasar Pagi untuk menyerahkan langsung bantuan sosial (bansos) kepada para penerima manfaat.
Presiden bersama istri Iriana Joko Widodo dijadwalkan mengakhiri rangkaian kunjungan kerja di Wakatobi dengan melepas tukik di Patuno Resort bersama masyarakat sebelum bertolak ke Konawe Selatan untuk bersiap kembali ke Jakarta dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan.