Makassar (ANTARA) - Bosowa Peduli sebagai lembaga sosial yang berpusat di Kota Makassar, Sulawesi Selatan kembali menyalurkan paket iftar dan bantuan pangan hingga ke Al Quds, Yerussalem, Palestina.
Head of Bosowa Peduli Hafit Timor Mas’ud di Makassar, Kamis, mengemukakan bahwa pihaknya masih terus menyebarkan kebaikan untuk saudara-saudara di Palestina. Implementasi bantuan pangan dan paket iftar telah sampai ke Al-Quds pada 14 Maret 2025 yang sebelumnya juga sudah disalurkan di Gaza City.
"Alhamdulillah, saya dapat informasi dari mitra kita bahwa sudah diimplementasikan paket Iftar Ramadhan di Palestina khususnya di Al-Quds, Yerussalem," ujarnya.
Pemberian bantuan dan paket iftar didasari oleh pelarangan zionis membatasi ketat terhadap warga Palestina dari Tepi Barat yang ingin memasuki Yerusalem untuk melakukan ibadah di Masjid Al-Aqsa pada bulan Ramadhan ini.
Jumlah warga Palestina yang dapat melaksanakan shalat Jumat di Masjid Al-Aqsa menurun drastis menjadi sekitar 80.000 orang. Sedangkan di tahun 2024 jumlah tersebut mencapai 120.000 orang.
Bahkan, zionis membuat kebijakan yang lebih ketat terhadap akses jamaah Palestina ke Masjid Al-Aqsa selama bulan Ramadhan. Hal ini menjadi kecaman pasalnya Al-Aqsa adalah tempat ibadah yang disucikan oleh umat Muslim.
Maka dari itu, Bosowa Peduli melakukan implementasi paket pangan dan iftar yang disalurkan ke Al-Quds bekerja sama dengan mitra Global Humanity Network (GHN). Bantuan ini berhasil diimplementasikan berkat bantuan dan zakat dari Bosowa Education dan seluruh keluarga Bosowa Peduli.
"Ini merupakan sebuah rasa syukur bahwa kita dipilih Allah untuk bisa bersama para pejuang-pejuang Allah di Palestina. Dimana mereka mendapatkan perlakuan represif bahkan Genosida dari zionis Israel, baik di Gaza hingga Al-Quds," ungkap Hafit.
Pemberian paket pangan dan iftar ini ditujukan kepada warga Al-Quds yang membutuhkan. Hal ini menjadi semangat akan pentingnya menyebar kebaikan bagi Bosowa Peduli.
"Kami terus berupaya agar bisa mengokohkan Palestina yang merupakan isu konflik terbesar dunia," tambah Hafit.
Ke depannya Bosowa Peduli berencana akan memberikan bantuan air dan kesehatan. Hal ini diharapkan menjadi ladang amal bagi para donatur yang membayarkan zakat melalui Bosowa Peduli.
"Bagi pihak Bosowa Peduli tetap terus berkomitmen menjadi jembatan kebaikan kepada penerima manfaat di Palestina," ujarnya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Bosowa Peduli kembali salurkan paket iftar ke Al Quds Palestina